
Kubu (lp2m.iainptk.ac.id) - Pada Jum’at, 9 Agustus 2024, mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) melakukan kegiatan senam pagi bersama peserta didik dan guru SD Negeri 01 Kubu.
Acara ini dilaksanakan di halaman utama sekolah dan dihadiri dengan penuh antusiasme oleh para siswa dan pengajar. Senam pagi yang menjadi bagian dari program rutin sekolah, dilaksanakan sekali setiap minggu, bertujuan untuk menjaga kesehatan fisik serta menanamkan pola hidup sehat pada anak-anak sejak dini.
Dalam kegiatan ini, peserta didik menunjukkan semangat yang tinggi saat mengikuti gerakan senam yang dipandu oleh para guru serta mahasiswa KKL. Senam pagi ini diiringi oleh tiga jenis musik senam yang berbeda, yaitu senam SKJ, PPRA, dan Aram Sam Sam, yang membuat suasana semakin meriah.
“Kegiatan senam ini merupakan rutinitas setiap hari Jum’at yang diikuti oleh peserta didik dari kelas 1 hingga 6,” jelas M. Asri, Kepala Sekolah SD Negeri 01 Kubu.
Selain melaksanakan senam pagi, kegiatan ini juga menjadi ajang bagi kepala sekolah untuk memperkenalkan seluruh mahasiswa KKL Kelompok 32 kepada peserta didik.
Para mahasiswa diberikan kesempatan untuk memperkenalkan diri dan menyampaikan program kerja yang akan mereka laksanakan selama masa KKL di sekolah tersebut. Kegiatan ditutup dengan momen yang hangat, di mana seluruh peserta didik, guru, dan mahasiswa KKL saling bersalaman, menciptakan ikatan yang lebih erat di antara mereka.
Penulis: Windy A., S. Nur’aini, Pitri E. S., Elly, Desi L., Hesti, Kevin, Faiz A., Yardi.
EmoticonEmoticon