Mahasiswa KKL IAIN Pontianak Dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Bantu Ibu PKK Dalam Pembuatan Minyak Kelapa - LP2M IAIN PONTIANAK

Mahasiswa KKL IAIN Pontianak Dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Bantu Ibu PKK Dalam Pembuatan Minyak Kelapa

Mahasiswa KKL IAIN Pontianak Dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Bantu Ibu PKK Dalam  Pembuatan Minyak Kelapa


Sungai Deras, Teluk Pakedai (lp2m.iainptk.ac.id) – Jum’at, 9 Agustus 2024, mulai pukul 10.00 WIB - selesai, tepatnya dirumah kediaman Latifa di Desa Sungai Deras. Para ibu-ibu PKK mengajak Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Kalijaga Yogyakarta untuk melihat proses pembuatan Minyak Kelapa.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memperkuat keterampilan anggota PKK, tetapi juga untuk mempererat hubungan sosial. Para Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta turut serta membantu dalam proses pembuatan Minyak Kelapa, menambah semangat dan energi baru yang penuh keakraban.

Mereka berkumpul dengan semangat, memgumpulkan bahan-bahan untuk membuat Minyak Kelapa seperti kelapa tua, alat marut, dan lain - lainnya. Kehadiran para Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta disambut dengan hangat. Mereka segera bergabung, membantu memotong kelapa, memarut kelapa, memeras kelapa yang sudah di parut, lalu di diamkan beberapa hari.

Latifa selaku ketua usaha PKK mengungkapkan, "Kami sangat senang dengan kehadiran Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Mereka sangat membantu dan membawa energi positif. Kerja ini menjadi lebih ringan dan menyenangkan."

Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta tidak hanya membantu secara fisik, tetapi juga membawa ide-ide kreatif dalam proses pembuatan Minyak Kelapa, seperti cara mengemas yang lebih menarik dan strategi pemasaran yang dapat meningkatkan penjualan produk di kemudian hari.

Kegiatan ini tidak hanya melihat proses pembuatan Minyak Kelapa, tetapi juga menciptakan momen kebersamaan yang berharga antara ibu-ibu PKK dan Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Melalui kegiatan ini, mereka saling berbagi cerita, pengalaman, dan pengetahuan. 

"Kami belajar banyak dari ibu-ibu PKK, mulai dari cara membuat Minyak Kelapa hingga cara menjalankan usaha rumahan. Ini pengalaman yang sangat berharga bagi kami”, ungkap salah satu Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Secara keseluruhan, kegiatan ibu-ibu PKK membuat Minyak Kelapa ini menjadi momen yang penuh makna dan kebersamaan. Kolaborasi yang terjalin antara ibu-ibu PKK dan Mahasiswa IAIN Pontianak dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta memberikan inspirasi dan harapan bagi perkembangan komunitas di Desa Sungai Deras, Teluk Pakedai.

Penulis : Alif Rahman Almunawir



EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak