Selakau Tua di Era 90-an: Diskusi Mahasiswa KKL tentang Tantangan Keislaman - LP2M IAIN PONTIANAK

Selakau Tua di Era 90-an: Diskusi Mahasiswa KKL tentang Tantangan Keislaman

Selakau Tua di Era 90-an: Diskusi Mahasiswa KKL tentang Tantangan Keislaman


Selakau Tua (lp2m.iainptk.ac.id) - Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Selakau Tua kelompok 40 diskusi bersama tokoh masyarakat tentang kejadian masa lampau di Selakau Tua Kecamatan Selakau Timur Kabupaten Sambas, Kamis (08/08/2024).

Mahasiswa KKL IAIN Pontianak Desa Selakau Tua melakukan diskusi bersama tokoh masyarakat yang ada didesa Selakau Tua. Di antaranya dihadiri oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Mantan Ketua BPC Kab Sambas, dan lain-lain. Didalam forum diskusi terkait penyelenggaraan STQ mahasiswa juga sempat menyinggung mengenai penerapan dari masyarakat dalam menerapkan hal hal berkenaan dengan keislaman yang pernah pudar dan pernah terjadi hal yang demikian

Dalam forum diskusi tersebut aspia selaku penduduk lama di desa itu menceritakan tentang kejadian yang pernah terjadi di tahun 90an, yang mana ia menyampaikan “Pernah Terjadi berangsur angsur selama 3 tahun yakni dari tahun 1992 sampai 1995 yang dimana masyarakat baik itu dari kalangan muda atau kalangan tua sudah jauh dari kata ibadah dan bahkan sampai tidak pernah adzan selama beberapa hari juga pernah jauh dari yang namanya kerohanian dan lain lain padahal mayoritas disini muslim semua”. Tutur beliau 

Namun selama beberapa tahun sampailah saat ini desa Selakau Tua mengalami kemajuan. Karena memang yang menjadi problem pada saat itu tidak ada inisiasi dari pihak manapun baik itu seperti dari kalangan mahasiswa atau dari tokoh pemuka agama namun seiring perkembangan zaman ada juga yang lulusan lulusan pondok dan akademisi yang berasal dari latar belakang kampung yang kembali ke desa nya. 

Kemudian mulai menumbuhkan minat warga untuk sholat, mengaji, tausiyah, kultum, pengajaran dan lain lain sampailah pada saat ini. Aspia juga berharap dengan kembalinya orang asli dapat membangun dan memajukan desa selakau tua, “Saya berharap kampung ini bisa menjadi lebih baik kedepan nya bisa lebih maju kedepan nya dan mengeluarkan putra putra daerah yang bergelut di jenjang kabupaten, provinsi, nasional, maupun internasional baik dari segi non akademik atau dari segi akademisi sehingga bisa menumbuhkan minat masyarakat atau warga setempat untuk lebih baik kedepan nya” Tutup aspia.

Penulis : Muhammad Aidil



EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak