
Merarai 1, Sintang (lp2m.iainptk.ac.id) - Pada Jumat, 2 Agustus 2024, mahasiswa KKL kelompok 49 berpartisipasi dalam pemasangan umbul-umbul di Desa Merarai 1 untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79. Kegiatan ini dipusatkan di sekitar Masjid Ar Rahman, dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung dengan penuh semangat serta kegembiraan.
Acara dimulai dengan sambutan dari Anwar, Ketua RW Desa Merarai 1. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada para mahasiswa atas partisipasi mereka. "Kami sangat berterima kasih atas inisiatif dan bantuan kalian dalam memasang umbul-umbul ini. Semoga semangat kemerdekaan semakin terasa di desa kita," ujar Anwar.
Setelah sambutan, para mahasiswa KKL bersama warga desa mulai memasang umbul-umbul di sekitar Masjid Ar Rahman dan sepanjang jalan utama desa. Mereka bekerja sama dengan penuh kekompakan, menata umbul-umbul dengan warna-warni cerah yang melambangkan semangat nasionalisme. Siti, salah satu mahasiswa yang turut serta dalam pemasangan, menyatakan, "Pengalaman ini sangat berarti karena kami bisa berkontribusi langsung dalam memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan."
Tidak hanya memasang umbul-umbul, beberapa mahasiswa juga membantu menghias area sekitar masjid dengan bendera merah putih dan ornamen lainnya. Adi, mahasiswa yang bertanggung jawab atas dekorasi, mengutarakan, "Saya merasa bangga bisa ikut serta dalam kegiatan ini. Melihat hasilnya yang meriah membuat kami semakin bersemangat menyambut 17 Agustus."
Hiasan umbul-umbul dan bendera yang dipasang menambah semarak suasana dan membuat lingkungan masjid serta desa tampak lebih meriah. Tya, mahasiswa KKL lainnya, mengungkapkan bahwa ini adalah pengalaman pertamanya terlibat dalam kegiatan seperti ini. "Pengalaman ikut memasang umbul-umbul untuk menyambut Hari Kemerdekaan ini pertama buat saya, rasanya senang sekali melihat desa jadi lebih berwarna," ujarnya.
Kegiatan pemasangan umbul-umbul ini tidak hanya memperindah lingkungan Desa Merarai 1, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa KKL kelompok 49 dengan warga desa. Semoga kegiatan ini membawa semangat kemerdekaan yang berkobar dan semakin mempererat persatuan di antara semua pihak yang terlibat.
Penulis : Siti Farida
EmoticonEmoticon