%20-%20Muhammad%20Aidil.jpg)
Selakau Tua (lp2m.iainptk.ac.id) - Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) kelompok 40 semakin mempererat hubungan antara mahasiswa yang sedang mengabdi dan pengurus masjid A-Mu’minin di desa Selakau Tua Selakau Timur Kabupaten Sambas, Sabtu (09/08/2024).
Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dari IAIN Pontianak kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat. Kali ini, mereka aktif menjalin silaturahmi dengan pengurus masjid Al-Mu’minin yang berada di desa tersebut.
Selama beberapa minggu terakhir, mahasiswa KKL telah aktif terlibat dalam berbagai kegiatan bersama pengurus masjid. Mulai dari membantu membersihkan lingkungan masjid, mengikuti kegiatan pengajian, hingga berdiskusi mengenai program-program keagamaan yang dapat dilaksanakan bersama.
Sukiran selaku ketua Mesjid Al-Mu’minin menyampaikan bahwa hubungan silaturahmi antara mahasiswa KKL dan pengurus masjid tetap terjalin maskipun sampai pengabdian mereka selesai. “Harapan nya ilmu yang adek-adek mahasiswa terapkan berguna untuk kedepan nya, dan semoga silaturahmi antar sesama kita tidak akan putus” ujar Sukiran.
Kehadiran mahasiswa KKL di Desa Selakau Tua memberikan warna tersendiri bagi masyarakat, terutama dalam hal pembinaan keagamaan. Kerja sama yang terjalin antara mahasiswa KKL dan pengurus masjid Al-Mu’minin dinilai sangat efektif dalam meningkatkan keimanan masyarakat. Silaturahmi yang terjalin antara mahasiswa KKN dan pengurus masjid Al-Mu’minin tidak hanya bermanfaat bagi kedua belah pihak, namun juga memberikan dampak positif bagi masyarakat secara keseluruhan.
Sukiran juga menyampaikan apresiasinya atas kehadiran mahasiswa KKN. "Kami sangat terbantu dengan semangat dan pengabdian dari adik-adik mahasiswa. Semoga kehadiran kalian dapat menginspirasi generasi muda untuk lebih peduli terhadap agama dan masyarakat," ungkapnya.
Penulis : Muhammad Aidil
EmoticonEmoticon