%20-%20Muhammad%20Aidil.jpg)
Selakau Tua (lp2m.iainptk.ac.id) Selasa, 13 Agustus 2024 – Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) kelompok 40 dari IAIN Pontianak memperkenalkan Kurikulum Merdeka di sekolah dasar (SD) yang terletak di sekitar Desa Selakau Tua, Kecamatan Selakau Timur, Kabupaten Sambas. Inisiatif ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih menyenangkan dan bermakna bagi siswa.
Dalam penerapan Kurikulum Merdeka, mahasiswa KKL menciptakan suasana belajar yang interaktif dan berpusat pada siswa. Mereka menggunakan berbagai metode pembelajaran inovatif seperti proyek berbasis masalah, pembelajaran kolaboratif, dan teknologi, yang semuanya dirancang untuk meningkatkan keterlibatan siswa.
Dian Kumalasari, salah satu anggota tim KKL, menjelaskan, “Kurikulum Merdeka memberikan fleksibilitas bagi guru dan sekolah untuk menyusun pembelajaran yang relevan dengan kebutuhan serta potensi siswa. Dalam pelajaran bahasa Inggris, kurikulum ini mendorong pendekatan yang lebih kreatif, interaktif, dan kontekstual.”
Pendekatan komunikatif dalam pembelajaran bahasa Inggris fokus pada kemampuan siswa untuk berkomunikasi secara efektif. Teknik ini melibatkan percakapan, diskusi, dan permainan peran (role-playing) yang memungkinkan siswa berlatih berbicara dan mendengarkan dalam konteks nyata.
Dengan Kurikulum Merdeka, siswa tidak hanya duduk di kelas, tetapi terlibat aktif dalam berbagai kegiatan pembelajaran yang menyenangkan. Hal ini membantu mereka lebih memahami materi dan meningkatkan minat belajar.
Dian berharap, “Saya berharap siswa dapat mengembangkan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Inggris secara efektif, baik lisan maupun tulisan. Mereka diharapkan mampu mengungkapkan ide, perasaan, dan pendapat mereka dengan percaya diri.”
Penulis : Muhammad Aidil
EmoticonEmoticon