
Kuala Dua (lp2m.iainptk.ac.id) - Sebanyak 26 mahasiswa dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak saat ini sedang melaksanakan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di Desa Kuala Dua. Pada Senin, 12 Agustus 2024, merupakan hari ke-19 bagi para mahasiswa ini dalam mengabdikan diri kepada masyarakat, khususnya di wilayah Kuala Dua.
Kuliah Kerja Lapangan (KKL) merupakan kegiatan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat yang telah menjadi tradisi di berbagai perguruan tinggi. Salah satu bentuk pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa adalah dengan terjun langsung ke desa untuk membantu masyarakat dalam berbagai sektor, termasuk pertanian. Kegiatan menanam padi bersama masyarakat menjadi salah satu program KKL yang sangat bermanfaat, baik bagi mahasiswa maupun masyarakat setempat.
Partisipasi mahasiswa KKL IAIN Pontianak kelompok dua bersama warga Parit Bakti Suci 1 dalam kegiatan menanam padi tidak hanya memberikan manfaat langsung kepada para mahasiswa, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.
Dengan ikut serta dalam upaya meningkatkan produksi padi, mahasiswa KKL IAIN Pontianak kelompok dua turut berperan dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga membantu menjaga kelestarian lingkungan, karena tanaman padi memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.
Melalui kegiatan menanam padi, mahasiswa tidak hanya sekadar membantu petani, tetapi juga mendapatkan pengalaman belajar yang sangat berharga. Mereka dapat mempelajari secara langsung teknik-teknik penanaman padi yang baik dan benar, mulai dari persiapan lahan hingga penanaman benih.
Selain itu, mahasiswa juga dapat berinteraksi langsung dengan petani dan mengetahui berbagai permasalahan yang dihadapi oleh sektor pertanian. Pengalaman ini tentunya sangat berguna bagi mahasiswa yang memiliki minat di bidang pertanian atau yang ingin berkontribusi dalam pembangunan pedesaan.
Setelah kegiatan menanam padi di pagi hari, para mahasiswa KKL dengan penuh antusias mengikuti pembukaan turnamen sepak bola antar RT yang diadakan oleh pemuda Desa Mekar Sari. Turnamen ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 dan ulang tahun Desa Mekar Sari tahun 2024.
Acara pembukaan turnamen sepak bola antar RT menjadi ajang yang sangat dinantikan oleh masyarakat. Lapangan sepak bola yang hijau membentang luas menjadi saksi semangat juang para pemain muda. Sorakan penonton yang memenuhi lapangan menambah meriah suasana, membuat para pemain semakin bersemangat untuk memberikan penampilan terbaik mereka.
Selain sebagai ajang kompetisi, acara ini juga menjadi sarana untuk mempererat tali silaturahmi antar warga. Para pemuda dari berbagai RT berkumpul dalam satu lapangan, saling mendukung dan bersaing secara sportif. Suasana kekeluargaan yang terjalin membuat acara ini semakin berkesan.
Sebagai bagian dari program Kuliah Kerja Lapangan (KKL), para mahasiswa juga rutin mengajar ngaji di Masjid At-Taqwa setelah salat maghrib. Dengan penuh semangat, mahasiswa KKL membimbing anak-anak serta remaja untuk lebih memahami Al-Qur'an.
Selain mengajarkan bacaan tajwid yang benar, mereka juga memberikan pemahaman tentang makna ayat-ayat yang dipelajari. Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat desa, tetapi juga menjadi pengalaman berharga bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang telah mereka dapatkan di bangku kuliah.
Penulis: Nurul Nadiyanti, Wafiq Azizah, dan Nurul Hidayat
EmoticonEmoticon