Mahasiswa IAIN Pontianak Mulai KKL di Desa Tekelak - LP2M IAIN PONTIANAK

Mahasiswa IAIN Pontianak Mulai KKL di Desa Tekelak

Mahasiswa IAIN Pontianak Mulai KKL di Desa Tekelak


Tekelak, Melawi (lp2m.iainptk.ac.id) - Pada hari Selasa, 30 Juli 2024, mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak memulai rangkaian kegiatan mereka di Desa Tekelak, Kecamatan Pinoh Utara, Kabupaten Melawi. Acara pembukaan KKL ini berlangsung di Balai Desa Tekelak dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting desa serta Dosen Pembimbing kelompok 48.

Acara dibuka dengan bacaan Bismillah, diikuti dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya, diadakan sambutan dari berbagai pihak, termasuk Ketua Kelompok KKL Desa Tekelak, Habib Joyo Negero, Dosen Pembimbing Dr. H. Hariansyah, M.Si, Kepala Desa Tekelak Ali Akbar, S.Pd.I, serta guru-guru dari SDN 01, SDN 06, dan SMPN 01 Desa Tekelak.

Dalam sambutannya, Dr. H. Hariansyah, M.Si. menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap sambutan hangat dari Desa Tekelak. Beliau berharap masyarakat desa dapat bekerja sama dan mendukung kegiatan KKL agar berjalan lancar hingga selesai. 

Kepala Desa Tekelak, Ali Akbar, S.Pd.I, juga mengungkapkan rasa bangganya karena KKL IAIN Pontianak dilaksanakan di desa mereka untuk pertama kalinya. Ia berharap mahasiswa dapat bekerja sama dalam kegiatan desa yang telah direncanakan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Acara ditutup dengan penyematan simbolis jaket KKL oleh Dr. H. Hariansyah, M.Si kepada Kepala Desa Ali Akbar, S.Pd.I. Selain itu, penyematan Id Card KKL kepada mahasiswa, Rizaldi Kurniawan dan Saudari Salsabila oleh Kepala Desa menandai resmi dimulainya kegiatan KKL. Kegiatan ini akan berlangsung dari 25 Juli hingga 2 September 2024 dan melibatkan 22 mahasiswa IAIN Pontianak, yang terdiri dari 8 mahasiswa dan 14 mahasiswi. 

Dengan dimulainya KKL ini, diharapkan mahasiswa dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi masyarakat Desa Tekelak dan memperoleh pengalaman berharga selama program ini berlangsung.

Penulis : Rizky Ramadani 



EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak