Pendaftaran KKL IAIN Pontianak Tahun 2024 Resmi Dibuka - LP2M IAIN PONTIANAK

Pendaftaran KKL IAIN Pontianak Tahun 2024 Resmi Dibuka

Pendaftaran KKL IAIN Pontianak Tahun 2024 Resmi Dibuka

Pendaftaran Kuliah Kerja Lapangan (KKL) tahun 2024 resmi dibuka untuk mahasiswa IAIN Pontianak.

Kegiatan KKL  merupakan salah satu mata kuliah wajib yang ada diprogram studi masing masing fakultas. Pendaftaran administrasi dibuka mulai 28 Maret hingga 7 April 2024 melalui link pendaftaran: https://tiny.cc/daftarKKL2024

Setelah pendaftaran, pada tanggal 8 hingga 18 April akan dilakukan verifikasi data oleh panitia KKL. Setelah melewati verifikasi tersebut akan diumumkan peserta KKL melalui website LP2M IAIN Pontianak.

Untuk melakukan pendaftaran, terdapat beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu: Terdata menjadi mahasiswa aktif pada tahun akademik 2023/2024 semester genap, kemudian telah menempuh mata kuliah minimal 100 SKS dan minimal mahasiswa semestar VI.


Dr. Hj. Fauziah,M. Pd selaku ketua panitia mengungkapkan bahwa Kuliah Kerja Lapangan ini merupakan aplikasi dari teori yang telah didapat oleh mahasiswa di dalam kelas. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk perwujudan pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa kepada masyarakat.

Penulis: Fathaniah, M.Pd



EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak