Perangkat Desa Punggur Kecil dan Mahasiswa KKL dari Tiga Kampus Gelar Rapat Koordinasi Persiapan HUT RI ke-79 - LP2M IAIN PONTIANAK

Perangkat Desa Punggur Kecil dan Mahasiswa KKL dari Tiga Kampus Gelar Rapat Koordinasi Persiapan HUT RI ke-79

Perangkat Desa Punggur Kecil dan Mahasiswa KKL dari Tiga Kampus Gelar Rapat Koordinasi Persiapan HUT RI ke-79

 


Punggur Kecil (lp2m.iainptk.ac.id) – Dalam rangka mempersiapkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-79, perangkat Desa Punggur Kecil mengadakan rapat koordinasi dengan melibatkan Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dari tiga kampus berbeda, yaitu Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak, Universitas Panca Bhakti (UPB), dan Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP). Rapat ini diselenggarakan di Aula Kantor Desa Punggur Kecil, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, pada Jumat, 9 Agustus 2024.

Rapat tersebut membahas penetapan struktur kepanitiaan yang akan bertanggung jawab atas pelaksanaan acara perayaan HUT RI ke-79 serta persiapan menyambut Hari Kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 2024 mendatang. Melalui kolaborasi ini, perangkat desa dan mahasiswa berusaha memastikan bahwa perayaan tersebut berlangsung meriah dan sesuai rencana.

Husein, salah satu koordinator mahasiswa KKL dari IAIN Pontianak, menjelaskan bahwa kolaborasi antar mahasiswa dari tiga kampus ini bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan mereka dalam kegiatan masyarakat, serta memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berkontribusi aktif dalam perayaan Hari Kemerdekaan. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama tim dan pengalaman lapangan yang didapatkan melalui kegiatan ini.

"Tujuan dikumpulkannya tiga kampus yaitu UPB, UMP, dan IAIN adalah karena ada agenda besar yang telah direncanakan oleh pihak kantor desa, yaitu acara HUT RI pada tanggal 17 Agustus yang ke-79. Kebetulan ada tiga kampus yang sedang melaksanakan KKN di desa ini. Maka dari itu, inisiatif dari Kepala Desa menyatukan kami agar kami dapat berkontribusi aktif untuk memeriahkan acara ini. Selain mendapat pengalaman lebih tentang kepanitiaan dan kerja sama tim, pastinya kami mendapatkan relasi dan teman baru,” ujar Husein.

Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, mahasiswa dari tiga kampus ini bersama perangkat Desa Punggur Kecil bertekad untuk menjadikan perayaan HUT RI ke-79 sebagai momen yang berkesan dan meriah bagi seluruh warga desa. Kolaborasi ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat, serta memberikan dampak positif bagi semua pihak yang terlibat.

Penulis: Qudsiyah



EmoticonEmoticon

Ad Placement

Formulir Kontak