
Desa Padi Jaya (lp2m.iainptk.ac.id) 26 Juli 2024 – Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) dari Kelompok 7 yang sedang menjalani program di Desa Padi Jaya mengambil inisiatif untuk mengajar mengaji di Masjid Baiturrahman Parit Pak Moh. Kegiatan ini dimulai sejak awal sampai di posko dan direncanakan berlangsung selama satu bulan ke depan.
Kegiatan mengaji ini diikuti oleh anak-anak dan remaja desa yang antusias untuk belajar membaca Al-Qur'an. Selain itu, program ini juga mendapat dukungan penuh dari warga setempat, terutama para orang tua yang merasa senang anak-anak mereka mendapatkan pendidikan agama yang baik.
Koordinator KKL Kelompok 7, Doni Maharani, menyampaikan bahwa tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur'an anak-anak di Desa Padi Jaya serta menanamkan nilai-nilai keislaman sejak dini.
“Kami ingin membantu anak-anak di desa ini agar lebih fasih dalam membaca Al-Qur'an dan memahami isi kandungannya. Semoga dengan kegiatan ini, mereka bisa tumbuh menjadi generasi yang sholeh dan sholehah,” ujarnya.
Kegiatan mengajar mengaji dilakukan setiap petang selepas shalat magrib hingga azan isya berkumandang. Para mahasiswa bergiliran mengajar dan membimbing anak-anak dengan sabar dan telaten.
Metode yang digunakan adalah dengan menyimak , mengulang-ulang bacaan, memberikan penjelasan mengenai tajwid dan makhraj huruf.
Salah satu peserta mengaji, Faiqoh, menyatakan rasa senangnya mengikuti kegiatan ini. “Saya jadi lebih bisa membaca Al-Qur'an dengan benar dan tahu cara melafalkan huruf-hurufnya. Kakak-kakak yang mengajar juga baik dan sabar,” katanya dengan senyum.
Program mengajar mengaji ini juga menjadi sarana bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah mereka dapatkan di bangku kuliah sekaligus memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat. Warga Desa Padi Jaya berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi agenda rutin setiap tahunnya.
Pengurus masjid Baiturrahman, pak Mahri, S.Ag., mengucapkan terima kasih atas inisiatif dan kerja keras para mahasiswa KKL Kelompok 7.
“Kami sangat berterima kasih kepada para mahasiswa yang telah meluangkan waktu dan tenaganya untuk mengajar anak-anak kami. Semoga kegiatan ini membawa berkah dan manfaat bagi semua,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan mengajar mengaji ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara mahasiswa dan warga desa serta menumbuhkan semangat belajar yang tinggi di kalangan anak-anak.
Penulis : Sri Purnamawati
EmoticonEmoticon